Info Terkini :

SMK Negeri 3 Tegal
Jl. Gajahmada 72 D Tegal 52113

Powered by Blogger

Selasa, 19 Mei 2009

Lomba Penulisan Storyline IGOS



Penggunaan dan pemanfaatan software proprietary telah dikenal oleh para pengguna komputer sejak dulu Mudahnya memperoleh software ilegal, mengakibatkan tingkat pembajakan merajalela, dan menjadikan Indonesia termasuk dalam kategori negara dengan tingkat pembajakan yang cukup tinggi, sehingga menjatuhkan citra bangsa.

Dalam upaya menanggulangi masalah tersebut, komunitas dunia kemudian menciptakan software legal yangv terjangkau, dapat digandakan dan didistribusikan secara bebas dan tidak melanggar undang-undang. Bahkan software ini dapat di down load melalui internet untuk diaplikasikan dan dimodifikasi masyarakat pengguna.

IGOS – Indonesia, Go Open Source! – adalah gerakan penggunaan dan pengembangan software dengan sumber kode terbuka (source code) di Indonesia. Karenanya untuk memperkenalkan atau mensosialisasikan Open Source Software, Kantor Menteri Negara Riset dan Teknologi Republik Indonesia mengadakan Lomba Penulisan Storyline IGOS.

Tema Umum
Gunakan Software Legal Berbasis Open Source Karya Anak Bangsa

Sub Tema
  1. Tentang Indonesia,Go Open Source!sebagai semangat untuk menggunakan software legal karya anak bangsa
  2. Transparansi teknologi informasi antar instansi pemerintah
  3. Kemudahan menggunakan Open Source Software
  4. Mudah diperoleh dan cerdas
  5. Mendorong Inovasi dan kreatifitas
Ruang Lingkup Kegiatan
Lomba penulisan storyline iklan layanan masyarakat di televisi

Untuk lebih jelasnya Klik disini

Tidak ada komentar: